Cara Membuat Logo Favicon Blog Dengan PixelLab
Milsmilo blog kali ini akan memberikan bagaimana Cara membuat Logo Favicon Blog Dengan PixelLab di HP Android terutama buat kalian yang mempunyai blog dan website dan ingin membuat favicon keren sendiri dengan simple dan mudah.
Favicon atau favorit icon adalah sebuah gambar icon kecil yang terdapat pada blog atau website yaitu sebagai identitas atau penanda blog dan website yang muncul didepan judul artikel pada tampilan perangkat mobile.
Favicon juga terdapat pada bar browser di laptop, pada bookmark dan juga pada halaman offline yang tersimpan di browser.
Sebelum membuat favicon di Pixellab untuk blog dan website maka hal yang harus diperhatikan agar logo favicon bagus.
Tips dan Trik Cara Membuat Logo Favicon Di PixelLab
1. Logo Favicon akan muncul dalam bentuk bulat atau lingkaran sehingga lebih baik berbentuk bulat sehingga dapat menyesuaikan dengan tampilan di browser.
2. Logo favicon muncul dibrowser dengan ukuran kecil yaitu 16 x 16 pixel sehingga dengan tampilan yang kecil harus dapat terlihat dengan jelas yang mencirikan blog atau website kalian.
3. Desain logo Favicon dibuat dengan tampilan yang sederhana dengan desain warna yang kontras agar mudah dikenali oleh pengunjung blog dan website pada tampilan di browser.
4. Setelah logo favicon jadi maka kalian dapat memasangnya di blog atau website, kemudian uji apakah tampilan favicon sudah terlihat identik dengan blog atau website. Jika belum dapat di desain kembali dengan membuka file plp atau Project di aplikasi Pixellab.
Sekarang masuk pada langkah dan cara membuat logo favicon dengan menggunakan aplikasi PixelLab di HP Android dan juga Laptop dengan Emulator Android.
Baca juga : Cara Membuat Quotes Keren Sendiri Di PixelLab
Cara Membuat Logo Favicon Blog Di PixelLab
Langkah pertama, Membuat Lingkaran Logo Favicon
1. Buka aplikasi pixellab
2. Membuat ukuran logo favicon dengan menu pengaturan titik tiga di pojok kanan atas.
3. Selanjutnya Pilih Image size dan tentukan isikan heigh 300 px dan width 300 px.
4. Pilih Shapes Pixellab, kemudian Pilih shape Lingkaran.
5. Buat Fill warna hitam pada lingkaran dengan opacity 100 persen dan stroke 0, kemudian sesuaikan besarnya lingkaran.
5. Pilih pada menu layer kemudian Kunci atau gembok layer.
Langkah kedua Membuat huruf pada logo favicon dengan Bezier PixelLab
1. Pilih Bezier tool Pixellab untuk membuat tulisan huruf logo favicon dan saya akan membuat huruf M sebagai contoh logo favicon untuk blog dan website saya.
Jika masih belum memahami bezier maka dapat membaca Cara Menggunakan bezier di PixelLab terlebih dahulu.
2. Setelah memilih Bezier tool akan muncul garis bezier.
3. Perbesar ukuran stroke width 30 pada bezier, dan Pilih warna stroke Putih.
4. Edit bezier pada icon Edit node bezier kemudian atur letak node sehingga membuat pola logo favicon yang akan dibuat.
5. Arahkan bezier pada titik yang akan dibuat huruf tersebut dalam lingkaran seperti dibawah ini, kemudian Checklist.
Jika kalian ingin memasukan huruf dapat dilakukan dengan menambahkan font dengan text tool kemudian Tulis huruf dan ganti fontnya pada tool Font.
Baca juga :
- Cara menambahkan font baru keren di PixelLab
- Cara Mengunci dan Merge Layer di PixelLab
Langkah ketiga Menggabungkan Logo favicon Dengan Merge Layer.
1. Pilih menu Layer kemudian Klik icon Merge layer.
2. Checklst layer lingkaran dan objek yang dibuat dengan bezier.
3. Kemudian Pilih Merge layer akan muncul notifikasi pertanyakan apakah ingin menggabungkan objek dan Klik Oke.
Lanjutkan dengan menyatukan Huruf logo favicon dengan lingkaran dengan cara menghapus warna putih.
Langkah keempat, Menghapus Logo Favicon Berwarna Putih
1. Pilih Erase Color kemudian aktifkan Enabled.
2. Atur pada Tolerace 70 dan Smooth edges 0.
Dan warna putih terhapus sehingga logo favicon lebih menyatu dengan lingkarandan menjadi transparan.
Langkah kelima, Membuat Shape Lingkaran Logo Favicon
1. Buat shapes lingkaran, besarkan dan sesuaikan dengan lingkaran sebelumnya.
2. Pilih Fill dengan warna Putih dan buat stroke warna hitam dengan ukuran stroke width.
3. Sesuaikan lingkaran dengan desain logo favicon kalian.
4. Letakan posisi lingkaran putih pada layer dibelakang dengan To Back, kemudian kunci layer.
Langkah selanjutnya mengganti background logo favicon menjadi transparan.
Langkah keenam, Membuat Logo Favicon Transparan Di PixelLab
1. Pilih Transparent tool PixelLab dan background menjadi transparan.
2. Sinpan logo favicon pada menu Save as Project dan Save as image untuk menyimpan ke galeri dan pilih format file logo favicon PNG atau JPG.
3. Edit logo favicon kembali dan saya inging menggati warna favicon menjadi biru.
4, Pilih pada layer favicon kemudian Pilih Color tool Pixellab, kemudian Pilih warna biru. Dan kunci layer kembali.
5. Pilih pada layer lingkaran kemudian edit shapes dan ganti warna stroke sama dengan warna bitu favicon,
6. Catat atau tulis kode warna biru yang digunakan pada saat memilih warna dengan cara klik icon pensil kemudian blog dan copy kode warna birunya atau catat secara manual.
Sesuaikan ukuran logo favicon jika ukuran gambar masih terlalu besar untuk diupload ke blog atau website kalian pada pengaturan kemudian Pilih Image size dan ganti ukuran favicon pada width dan height.
Sekarang kalian sudah dapat membuat favicon sendiri di HP pada cara membuat logo favicon dengan pixellab untuk blog dan website.
Sesuaikan logo favicon sesuai dengan tema blog atau website kalian.
Selamat mencoba.
Des gambar : Cara membuat logo favicon keren untuk blog dan website di Pixellab pada HP android